PAREPARE, timeberita.com – Walikota Parepare, H Tasming Hamid (TSM) menyampaikan kepada ASN (Aparatur Sipil Negara) lingkup Pemkot Parepare, tak mau lagi ada masyarakat mengeluh soal pelayanan.
Penyampaian TSM ini saat pertama kali melakukan upacara hari Senin, 3 Maret 2025 di kantor Walikota Parepare.
TSM mengatakan bahwa tidak mau lagi mendengar di medsos (media sosial) terkait soal pelayanan, ASN tugasnya melayani masyarakat.
Penegasan TSM di sampaikan secara langsung di depan ASN dan para pejabat lingkup Pemkot Parepare.
Tetapi apabila pada saat memasuki dhuhur pelayanan tetap ada dimana kaum hawa tetap di kantor shalat dan setelahnya itu melayani masyarakat sedangkan laki-laki wajib shalat berjamaah di mesjid terdekat di kantornya.
Ditegaskan lagi bahwa tidak ada lagi pejabat atau ASN tidak melayani masyarakat, karena tugasnya untuk melayani masyarakat,”saya tidak mau dengar adanya Keluhan masyarakat soal pelayanan,”tegasnya. (Sr)