PAREPARE, timeberita.com – Pengurus PELTI (Persatuan Lawn Tenis Indonesia) Provinsi Sulsel telah melantik pengurus PELTI kota Parepare di auditorium Habibie, lokasi Rujab Walikota Parepare, Rabu (14/5/2025)
Ketua Pelti Provinsi Sulsel, Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa yang melantik langsung 46 pengurus PELTI kota Parepare yang di komandoi Edy Leonardo.
Jamaluddin mengatakan pelantikan ini sebagai bentuk pengakuan dari masyarakat atau pemerintah bahwa pengurus PELTI Parepare periode 2025-2029 telah sah menjalankan tugasnya sebagai cabang olahraga tenis yang ada di kota Parepare.

Harapan kami agar pengurus baru ini dapat bekerja dengan ikhlas agar melahirkan atlet generasi tenis yang berkualitas.
Dan para pengurus diminta kebersamaan untuk aktif menjalankan amanah yang diberikan ini.”Alhamdulillah pengurus baru sekarang resmi dilantik dan dapat bekerja sesuai tupoksinya untuk melahirkan generasi atlet tenis yang dapat dibanggakan,”kata Jamaluddin yang juga pengurus PBSI (Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia) ini.
Ditempat yang sama, Walikota Parepare, Tasming Hamid mengatakan PELTI harus melahirkan generasi atlet yang diandalkan.
Pasalnya, sudah ada 28 lapangan tenis di kota Parepare harus dimanfaatkan, maka tidak ada alasan lagi Parepare tidak melahirkan atlet yang berkualitas.
Termasuk adanya lapangan tenis di Rujab itu perlu dimanfaatkan untuk mendidik anak diusia dini.”jadi kita harus memasyarakatkan olahraga,”terangnya.
Tasming menuturkan bahwa pemerintah sangat mensupport agar Pelti Parepare melahirkan atlet yang dapat diandalkan.
Hadir dalam acara ini, Kapolres Parepare, AKBP Arman Muis, Ketua Pengadilan Negeri Parepare, Andi Musyafir, Kajari Parepare, Abdillah, Sekda Parepare, Husni Syam. (**)